Pj. Wali Kota Tebing Tinggi Tinggi Ikuti Zoom Meeting VLH Evaluasi KLA Tahun 2023

Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Muhammad Dimiyathi, S.Sos., M.TP. mengikuti zoom meeting yang digelar Kementerian PPA Republik Indonesia tentang Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) evaluasi Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2023 dari ruang Aula Balai Kota, Selasa (23/05/2023).

Dalam zoom meeting tersebut, Pj. Walikota Tebing Tinggi menyampaikan akan melakukan diskusi dalam rangka pencapaian VLH KLA tahun 2023. Pj. Wali Kota mengatakan akan fokus terhadap hak status anak untuk diakui negara melalui penerbitan akte kelahiran dan Kartu Identitas Anak (KIA).

"Capaian akte kelahiran anak sudah mencapai 98,7 persen atau 54.317 dari 53.612 dan begitu juga Kartu Identitas Anak, capaian 74,20 persen. Kluster anak sebanyak 40.307 dari 54.317 anak," ungkap Pj. Wali Kota.

Selanjutnya, Tim verifikasi KLH Provinsi Sumatera Utara (Provsu), Kabid Pemenuhan Hak Anak dan Kualitas Keluarga, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Provsu, Dra. Safiaddar T. Miani, M. AP., dalam paparannya mengatakan penyelenggaraan perlindungan anak merupakan urusan wajib pemerintah, yang dalam hal ini adalah pemerintah daerah provinsi dan pemerintah daerah kabupaten/kota.

Hal ini dilakukan untuk mewujudkan KLA sebagaimana yang diamanatkan dalam undang-undang No. 35 tahun 2014 pasal 21 tentang perubahan undang-undang No. 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak. 

"Dari hasil verifikasi administrasi untuk Kota Tebing Tinggi, dapat kami laporkan nilai berdasarkan Klaster sebagai berikut, Kelembagaan 67%, Klaster Satu 36%, Klaster Dua  50%, Klaster Tiga  67%, Klaster Empat 58%, Klaster Lima 72%, dan Kelana-Dekela 62%," ungkapnya.

Turut serta hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua TP PKK Tebing Tinggi Ny. Harliaminda Dimiyathi, Wakapolres Tebing Tinggi Kompol Asrul Robert Sembiring, S.H., M.H, mewakili Kejaksaan Negeri Kota Tebing Tinggi Dhipo Sembiring, Kementrian Agama Muhammad Hatta, Danramil 13 Tebing Tinggi Kapten Inf Yudi Candra, Para OPD Kota Tebing Tinggi, Para Camat dan lurah Kota Tebing Tinggi, Forum Anak dan para hadirin yang mengikuti zoom meeting.